
Cimahi, Inilahmedia.com – ” Saya ucapkan terima kasih kepada Kepala Dinas Perhubungan Kota Cimahi dengan kegiatan sosialisasi ini. mudah mudahan dengan sosialisasi ini perparkiran di Kota Cimahi menjadi tertib dan lancar.
Hal tersebut disampaikan Walikota Cimahi Letkol (purn) Ngatiyana SAP pada sambutan sosialisasi dan pembinaan juru parkir di Kota Cimahi Tahun 2025, dengan tema Kepatuhan Juru Parkir dan Ketertiban Lalu Lintas bertempat Gedung A pemkot Cimahi, Selasa (18/3/2025).
Ngatiyana juga menyampaikan Ucapan terima kasih kepada para juru parkir atas kerjasama antara para juru parkir dan pemkot cimahi yang telah berjalan dengan baik dan harus bekerja sama dengan baik.
“Ucapan terima kasih juga kepada para juru parkir yang selama ini telah menjalankan pekerjaan dengan baik dan berharap perlu ditingkatkan untuk kemajuan Kota Cimahi” ucapnya.
Selanjutnya ” Saya harapkan kedepan juru parkir semua yang ada di kota Cimahi jaga keamanan dan ketertiban , bukan hanya melaksanakan parkir saja, juga saling tolong menolong, bantu membantu,
contoh selain menjaga ketertiban mengatur kelancaran juga jaga keamanan kendaraan jangan sampai ada hilang, yang kedua bantu apabila ada yang membutuhkan bantuan” tandasnya.
Kepala Dinas Perhubungan Kota Cimahi, Rusmanto pada sambutannya penyampaikan dasar hukum kegiatan sosialisasi UU LLAJ Nomor 22 Tahun 2009 dan meminta Walikota Cimahi memberikan arahan, petunjuk dan pembinaan dan kegiatan ini dihadiri peserta 55 juru parkir yang menjadi kewenangan dishub kota Cimahi.
Terakhir Ngatiyana pada saat diwawancarai wartawan selepas membuka acara ditanya perihal jukir liar menyampaikan akan ditertibkan
” Ya nanti akan ditertibkan , untuk wilayah wilayah tertentu, tempat tempat umum yang ramai yang kira kira masyarakat banyak . Karena juru parkir itu juga menjaga selain keamanan, kebersihan dan keselamatan , bukan semata mata mencari rezeki saja, tapi membantu masyarakat yang membutuhkan”. tutupnya.